Pimpinan Daerah GPBI DKI Jakarta Gelar Rapat Perdana, Ini Yang di Bahas

JAKARTA – Belum lama ini, Gerakan Pekerja dan Buruh Indonesia Raya (GPBI) Pimpinan Daerah (PD) DKI Jakarta menggelar rapat perdana pemebentukan struktur kepengurusan untuk daerah provinsi DKI Jakarta.

Agenda tersebut juga membahas langkah strategis kedepan dan program kerja Struktur Pimpinan Daerah GPBI DKI Jakarta.

Bambang Getero selaku Ketua PD GPBI DKI Jakarta mengatakan GPBI akan menargetkan pemenangan Partai Gerindra di Pemilu 2024. 

“Tentunya, dengan adanya GPBI ini, kami mempunyai target memenangkan Partai Gerindra di Pemilu 2024, menghantarkan Bapak Prabowo menjadi Preisiden Republik Indonesia.” kata Bambang saat dihubungi melalui panggilan telepon pada, Senin (16/01/2023).

Bambang juga menambahkan bahwa agenda terdekat dan pekerjaan rumah yang harus diselesaikan yakni tentang persiapan di internal kepengurusan GPBI DKI Jakarta terkait data dan kelengkapan lainnya.

“Saat ini kami sedang menunggu proses keluarnya SK GPBI dari pusat, sembari mendata anggota dan menyiapkan Pemimpin Cabang di 5 wilayah DKI Jakarta ini.” jelasnya.

“Kami menargetkan minimal 2000 anggota untuk akhir bulan Januari ini. dan saat ini tim masih bekerja. dan kedepan kami akan melakukan konsolidasi dan rapat-rapat rutin untuk mendukung berjalannya sayap Partai Gerindra bidang ketenagakerjaan ini.” tutupnya.

Seperti diketahui, Susunan pengurus Gerakan Pekerja dan Buruh Indonesia Raya Provinsi DKI Jakarta (PD GPBI DKI Jakarta) dengan Masa Bhakti 2023 s/d 2027 yakni,

Ketua : Bambang Getero, S.H.

Wakil Ketua : Muhammad Hori, S.H.

Wakil Ketua : Edy Irawan

Sekretaris : Surya Kencana, S.H.

Wakil Sekretaris : Nurwedi Handoyo

Bendahara : Tatik Suharti, S.H.

Wakil Bendahara : Hardiansyah

Ketua Bid. Organisasi : Dwi Harto Hanggono, S.H.

Wakil Ketua Bi. Organisasi : Saeful Islami

Ketua Bid. Hukum dan Advokasi : Haris Isbandi, S.H.

Wakil Ketua Bid. Hukum dan Advokasi : Fahmi Akbar, S.H.

Ketua Bid. Kesra : Sa’in, S.H.

Ketua Bid. Pemberdayaan Perempuan : Dwi Istianah, S.H.

Wakil Ketua Bid. Pemberdayaan Perempuan : Lutfiati

Ketua Bid. Publikasi dan Media : Handi Tri Susanto

(RED/HTS/MKJ)